Ganas Annar Sosialisasi Bahaya Narkoba ke SMAN 11 Bandarlampung

Loading

Bandarlampung, (Mediamerdeka.co)-Dalam rangka salah satu memerangi narkoba, Gerakan Nasional Anti Narkoba (Ganas Annar) MUI Kota Bandar Lampung tidak henti-hentinya memberikan sosialisasi atau penyuluhan tentang bahayanya narkoba ke pelajar SMA/SMK yang ada di Bandar Lampung.

“Alhamdulillah, tadi saya memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba terhadap siswa di SMA Negeri 11 Bandar Lampung,” ujar dr.Zam. Senin (25/11/2019).

dr.Zam Zanariah,Sp.S.M.Kes Ketua Ganas Annar MUI Kota Bandar Lampung bersama TIM yakni dr.Edy Ramdani, Donal Andreas,S.H dan Duta bersih narkoba Provinsi Lampung disambut hangat oleh Ibu Maria Habiba,M.Pd selaku kepala sekolah SMAN 11 Bandar Lampung.

Penyuluhan bahaya narkoba disampaikan oleh dr.Zam dan dr. Edy yakni mengenai pengetahuan terhadap bahaya peredaran narkoba serta mengenali jenis-jenis narkotika, efek dan perilaku pengguna barang haram tersebut.

“Ini harus disampaikan kepada generasi muda sedini mungkin. Agar memproteksi secara dini dan mencegah secara dini penggunaan narkoba pada diri kita, pada keluarga dan masyarakat,” kata dr.Zam

dr. Zam menegaskan penyuluhan ini akan terus digaungkan di semua generasi milenial. Baik melalui sekolah dan kampus.

“Sangat tertarik dengan penyuluhan ini dan kita sepakat sebagai generasi muda untuk menjauhi bahaya barang yang berbau narkoba itu,” Kat Arya, salah satu siswa SMAN 11 BDL.

Disamping itu dr.Edy menjelaskan, “Narkoba merupakan pembunuh massal. Sebab, dampak dari penggunaannya sangat fatal karena kerusakan yang ditimbulkannya permanen. Hal ini sesuai hasil penelitian pihak medis, bukan hanya katanya atau slogan saja, sehingga perlu kita lakukan penyuluhan kepada pelajar agar mengetahu bahaya narkoba tersebut”.

“Penyuluhan dimaksudkan untuk memperluas informasi kepada para siswa, atau siswi tentang bahaya narkoba yang mengakibatkan hancurnya masa depan generasi muda penerus perjuangan bangsa”, papar dr.Edy.

Ia berpesan kepada anak anak muda untuk menjauhi Narkoba. “Karena narkoba bisa menghacurkan masa depan adik-adik,” tutup dr. Edy. (Indah)

Berita Terkait

IKPTK Provinsi Lampung Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1445 H, Gubernur Arinal Berharap Perkokoh Jiwa Korsa Alumni

Pesawaran (MM)- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi berharap Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Provinsi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *