Makin Meluas, Corona 1.414 Orang, Meninggal 122 Orang, Data Positif Lampung dan Pusat Berbeda

Loading

Penyebaran virus corona atau Covid-19 di Indonesia terus meluas. Data teranyar pada Senin (30/3/2020) pukul 12.00 WIB, sebanyak 1.414 pasien positif kini menyebar di 31 provinsi.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto, Senin (30/3/2020) mengatakan, data akumulatif hingga hari ini yaitu 1.414 positif atau bertambah 129 kasus dari hari sebelumnya. Yang meninggal bertambah sebanyak 8 orang sehingga total menjadi 122 ,” kata Yuri dalam konferensi pers di Grha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Senin (30/3/2020).

Lampung 8 Positif
Sementara itu, jumlah pasien positif korona atau covid-19 di Provinsi Lampung bertambah jadi 8 pasien per 30 Maret 2020, sore.

Berdasarkan data dari website Covid.19.go.id Lampung terkonfirmasi 8 orang (positif) dan belum ada pasien dinyatakan sembuh. Tapi di Instagram Dinas Kesehatan Provinsi hingga Senin sore belum berubah. Positif 4 orang, meninggal 1 orang, PDP 10 dan ODP 800, Negatif 10.

Dinas Kesehatan Provinsi Lampung belum melakukan update data tersebut, sehingga terjadi perbedaan data. (W9-jam)

Data Sebaran Positif Corona di Indonesia
1. Aceh: 5
2. Bali: 19
3. Banten: 128
4. Bangka Belitung: 1
5. DIY: 18
6. DKI: 698
7. Jambi: 2
8. Jawa Barat: 180
9. Jawa Tengah: 81
10. Jawa Timur: 91
11. Kalimantan Barat: 9
12. Kalimantan Timur: 17
13. Kalimantan Tengah: 7
14. Kalimantan Selatan: 5
15. Kalimantan Utara: 2
16. Kepulauan Riau: 6
17. Nusa Tenggara Barat: 2
18. Sumatera Selatan: 2
19. Sumatera Barata: 8
20. Sulawesi Utara: 2
21. Sumatera Utara: 13
22. Sulawesi Tenggara: 3
23. Sulawesi Selatan: 50
24. Sulawesi Tengah: 3
25. Lampung: 8
26. Riau: 3
27. Maluku Utara: 1
28. Maluku: 1
29. Papua Barat: 2
30. Papua: 9
31. Sulawesi Barat: 1
Dalam proses verifikasi di lapangan: 37 Total: 1414

Berita Terkait

Riana Sari Arinal Bagikan Sembako Program Siger kepada Warga Terdampak Banjir di Kampung Tanjung Jati, TBB, Bandarlampung

Bandarlampung (MM)- Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Ibu Riana Sari Arinal memberikan bantuan program …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *