DPRD Lampung Dukung Upaya Pemprov Cegah Covid-19

Loading

Bandar lampung, Mediamerdeka.co -DPRD Provinsi Lampung komitmen mendukung upaya pemerintah daerah dalam pencegahan dan penanganan covid-19.

Hal tesebut disampaiakan Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay pada sosialisasi Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 45 tahun 2020 tentang pedoman adaptasi kebiasaan baru menuju masyarakat produktif dan aman.

Kegiatan dirangkai dengan rapat koordinasi satuan tugas penanganan covid 19 yang dipimpin langsung Gubernur Arinal Djunaidi, Senin (26/10).
Gubernur mengatakan, seluruh elemen harus memperkuat sinergi dan koordinasi dalam upaya pencegahan penularan dan antisipasi dampak covid-19.

” Dalam Pergub tersebut mengatur aktivitas di luar rumah, aktivitas di lingkungan Rumah Sakit/pelayanan kesehatan, akivitas pada saat pemilihan Kepala Daerah dan aktivitas pada saat pemilihan Kepala Desa” ujarnya
Gubernur juga mengapresiasi Pemerintahan Kabupaten Mesuji yang berhasil menekan angka penularan Covid -19 walaupun Mesuji berbatasan dengan provinsi Sumatera Selatan yang berstatus zona merah.

Terkati, status Kota Bandarlampung yang masuk zona merah penularan covid-19, gubernur meminta agar pemkot setampat, memperkuat koordinasi dengan TNI-Polri untuk menekan angkat penularan virus asal tiongkok itu.

“Upaya mengantisipasi penyebaran covid 19 pada saat libur panjang perlu melibatkan lintas sektor dalam penanganan Covid – 19, perlu dilakukan pembatasan pengunjung terhadap tempat tempat wisata serta diharapkan sosialisasi secara terus menerus kepada masyarakat tetap dilakukan oleh Satgas Covid -19 agar masyarakat Kota Bandar Lampung dapat menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari hari,” imbaunya.

Turut hadir pada rakor tersebut: Kapolda Lampung Irjen Pol. Purwadi Arianto, Kabinda diwakili oleh Letkol Cku. Raya Hariyanto. Danbrigif 4 Mar/BS Kolonel Mar. Nawawi. Danlanud M. Bun Yamin di wakili Kapten Pom Adi Firmandani.

Berita Terkait

Pemprov Lampung Gelar Beragam Acara Meriahkan Rangkaian HUT ke-60

Bandarlampung (MM)-Provinsi Lampung genap berusia 60 tahun pada tahun 2024 ini. Untuk memperingati momen spesial …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *