Arinal Djunaidi Kembalikan Berkas Pendaftar Cagub di DPD PDIP Lampung, Minggu (19/05/2024)

Arinal Djunaidi Langsung Fit And Propertest Setelah Kembalikan Berkas Pendaftar Cagub di DPD PDIP Lampung

Loading

Bandarlampung (MM) – Setelah mengembalikan berkas pendaftaran Bakal Calon Gubernur ke DPD PDI Perjuangan Lampung, Ketua DPD Partai Golkar Lampung Dr. (HC) Ir. Arinal Djunaidi juga Gubernur Lampung langsung mengikuti fit and propertest di Kantor DPD PDIP Perjuangan Lampung, Minggu (19/5/2024).

Arinal Djunaidi diterima oleh Ketua Tim Penjaringan Cagub-Cawagub PDIP Watoni Nurdin, Sekretaris Aprilianti, tim penjaringan Donal Haris Sihotang, Cik Raden dan tim lainnya.

Sementara Arinal Djunaidi didampingi Sekretaris DPD Golkar Ismet Roni, Caleg DPR RI terpilih Aprozi Alam, pengurus DPD Partai Golkar Lampung Supriyadi Hamzah, I Made Bagiasa, para Ketua-ketua DPD Partai Golkar Kabupaten/Kota.

Arinal Djunaidi dan rombongan diterima di ruang rapat DPD PDIP Lampung yang kemudian dilanjutkan penyerahan berkas pendaftaran di ruang khusus. Arinal menyerahkan langsung berkas pendaftaran ke ketua Tim Penjaringan Watoni Nurdin.

Usai penyerahan berkas pendaftaran, Arinal mengikuti fit and propertest dengan tim penjaringan PDIP. Dalam fit and propertest ini panitia hanya berhadapan dengan Cagub Arinal Djunaidi. Sementara tim Arinal Djunaidi menunggu. Wawancara berlangsung sekitar 2,5 jam, hingga pukul 15.30 WIB, Arinal Djunaidi masih menjalani wawancara dengan tim penjaringan PDIP.

Watoni Nurdin menyampaikan salam dari Ketua dan Sekretaris DPD PDIP Lampung Sudin dan Sutono. Watoni juga anggota DPRD Lampung ini menyambut baik kehadiran Arinal Djunaidi dan rombongan ke PDIP Lampung. Mendaftarnya Arinal ke PDIP lanjut Watoni, menunjukkan bahwa Arinal Djunaidi percaya dengan PDIP.

Arinal Djunaidi ingin merajut kebersamaan dengan PDIP dan parpol lainnya serta semua elemen masyarakat dalam membangun Provinsi Lampung dimasa yang akan datang. (*)

Berita Terkait

Plh. Gubernur Lampung Dampingi Mendag Zulkifli Hasan Pantau Harga dan Pasokan Bahan Kebutuhan Pokok di Pasar Natar

NATAR  (MM)  Plh. Gubernur Lampung Fahrizal Darminto mendampingi Menteri Perdagangan Republik Indonesia Zulkifli Hasan melakukan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *