Siapa Cawapres Prabowo Akan Segera Dibahas 3 Partai Koalisi

Loading

MEDIAMERDEKA.CO- Setelah sepakat berkoalisi untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2019, giliran berikutnya cawapres yang akan dibahas oleh Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN). Namun, kapan hal itu berlangsung belum dapat dipastikan.

“Soal-soal lain termasuk soal cawapresnya akan dibahas dalam pertemuan berikutnya,” kata Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry Juliantono saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (14/7/2018).

Sebelumnya, hanya Joko Widodo yang dapat dipastikan maju dalam Pilpres 2019. Pasalnya, syarat dukungannya sudah terpenuhi dengan dukungan dari lima partai besar. Dengan demikian, partai koalisi Jokowi saat ini tinggal memilih cawapresnya.

Berbeda dengan lawan politiknya yang belum memastikan gerbong koalisinya. Sebelumnya, Gerindra, PKS dan PAN belum mengumumkan untuk berkoalisi.

Berita Terkait

Pj. Gubernur Sampaikan Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Raperda RPJPD 2025-2045

Bandarlampung (MM)- Pj. Gubernur Lampung Samsudin menyampaikan Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Provinsi Lampung …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *