Bandarlampung, Media merdeka.co- Kepala Dinas PUPR Lampung, Mulyadi Irsan mengatakan tidak semudah itu apa yang terbayang dalam pikiran saya memimpin dinas ini.
Mulyadi menfokuskan dirinya untuk bekerja dalam rangka tugas yang dibebankan oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.Untuk itu, dirinya perlu bantuan baik dari jajaran internal maupuj external seperti dukungan dari kalangan media di Lampung.
“Waktu saya fokus untuk bekerja. Tapi saya juga banyak aktif di beberapa organisasi. Untuk itu, saya sangat butuh dukungan kawan-kawan semua, ” kata Mukyadi dalam konfrensi pers dengan sejumlah awak media di ruang pertemuan Dinas PUPR, Jumat 19 Juli 2019.
Mulyadi menambahkan, dirinya tengah konsentrasi untuk mencurahkan dan mewujudkan Lampung Berjaya sesuai visi misi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi diantaranya ada 6 misi.
Pers diharapkan sampaikan informasi yang konstruktif, apalagi saat ini banyak media. Menurut Mulyadi, peran media sangat vitak dalam memberikan informasi pembangunan kepada masyarakat.
“Di Bina Marga, ada 1700 kilometer jalan provinsi yang harus dikelola dengan baik,” tandas Mulyadi. (*)