Riana Sari Ajak Masyarakat Beli Produk UMKM

Loading

Pringsewu, mediamerdeka65.co– Usaha Mikro Kecil dan Menengah menjadi salah satu sektor perekonomian masyarakat yang paling terdampak covid-19.

Terkati hal tersebut, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung akan berusaha keras membangkitkan kembali sektor UMKM. Hal tersebut disampaikan Ketua Dekranasda Lampung Riana Sari Arinal saat meninjau industri rumah tangga pembuatan makanan tradisional, klanting dan keripik singkong di Kabupaten Pringsewu , Minggu (5/7/2020)/.

“Kami (Dekranasda Lampung) selalu berupaya memotivasi para perajin untuk kembali bangkit menghasilkan produk kerajinan yang berdaya saing. Juga terus berupaya membantu promosi pemasaran produk-produk kerajinan khas daerah,” kata Riana.

Dia mengaku senang , pelau UMKM makanan ringan di Pringsewu ini masih berproduksi dengan baik. “Ini bisa dicontoh oleh pengusaha makanan ringan lainnya yang ada di Pringsewu dan Provinsi Lampung.

Kehadiran saya ke produk makanan ringan ini untuk mensupport UKM agar bangkit kembali pasca pandemi Covid-19,” terangnya.
Dia menerangkan, berbagai produk bantuan sosial yang diberikan Dekranasda dan TP PKK Lampung dibeli dari para pelaku UMKM .
“Mari kita bangkitkan kembali sektor UMKM dengan membeli produk yang dihasilkan oleh para pelaku UMKM. Ini sejalan dengan arahan bapak presiden, agar masyarakat mencintai produk dalam negeri, “ terangnya. (*)

Berita Terkait

Momen Apel Terakhir Sebagai Plt Bupati, Pandu Kesuma Dewangsa Ingatkan ASN Tidak Terpecah Karena Beda Pandangan Politik

Lampung Selatan (MM) – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, Pandu Kesuma Dewangsa memimpin Apel …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *