Bandarlampung (Mediamerdeka.co) – Pemerintah Provinsi Lampung mengklaim tingkat kesembuhan pasien dari paparan COVID-19 di provinsi itu mencapai 75 persen.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana di Bandarlampung, Sabtu,(15/08) tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di provinsi ini cukup tinggi.
“Hari ini ada penambahan 13 pasien yang dinyatakan sembuh,” katanya.
Menurut Reihana, jumlah kumulatif pasien sembuh di Lampung kini mencapai 247 kasus.
“Hari ini penambahan jumlah pasien sembuh 13 orang, semua berasal dari Kabupaten Pesisir Barat, yang semuanya merupakan pasien tanpa gejala,” ujarnya.
Ia menjelaskan ke-13 pasien tersebut, merupakan pasien nomor 257 hingga 271. Mereka telah menyelesaikan isolasi selama 10 hari dan kini diperbolehkan kembali ke kediaman masing-masing.
Persentase tingkat kesembuhan merupakan hasil perhitungan dari pembagian jumlah pasien sembuh dengan jumlah kasus konfirmasi COVID-19 dan hasilnya dikalikan 100.