Foto Istimewa (net)

Besok, 742 Siswa SMP Ikut OSN Tingkat Kota Bandar Lampung Secara Daring

Loading

Bandarlampung, (MM)– 742 siswa SMP di Kota Bandar Lampung akan mengikuti olimpiade sains nasional (OSN) 2023 tingkat Kota Bandar Lampung, pada 16 & 17 Mei 2023.

Kegiatan yang dipusatkan di SMP Negeri 2 Bandar Lampung, ini akan dilaksanakan secara dalam jaringan (daring) dengan menggunakan smartphone berbasis android.

Kepala Seksi Kurikulum Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung, Hi. Suharsono, S.Sos, mengatakan OSN tingkat kota melombakan tiga mata pelajaran.

Secara perinci, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) diikuti 247 peserta dan Matematika diikuti 258 siswa, itu akan dilakukan pada 16 Mei 2023, pukul 08.00-10.30 Wib dan pukul 13.00-15.30 Wib.

Pada hari berikutnya, ujarnya, akan melombakan mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang dimulai pada pukul 08-00-10.30 Wib. “Untuk IPS diikuti 237 siswa,” jelasnya.

Selama pelaksanaan, ujarnya, peserta lomba akan didampingi operator atau teknisi yang bertugas untuk membantu siswa bila terjadi gangguan teknis jaringan atau aplikasi.

“Tak hanya itu Disdikbud Bandar Lampung juga akan melibatkan para pengawas sekolah untuk mengawasi peserta selama pelaksanaan OSN 2023 ini,” kata Suharsono.

Selama pelaksanaan OSN, ia berharap peserta mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan sehingga mampu menghasilkan nilai yang maksimal.

“Nilai yang akan diperoleh siswa pada OSN merupakan hasil dari pekerjaan siswa itu sendiri. Untuk itu kami minta siswa menjawab soal dengan tenang dan kehati-hatian,” tutur dia. (***)

 

Berita Terkait

Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) Provinsi Lampung Siapkan PAM Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Bandar Lampung (MM) – Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) Provinsi Lampung mengadakan rapat di Ball …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *