Metro, Mediamerdeka.co- Walikota Metro Achmad Pairin membuka kegiatan Pemilihan Guru, Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah Berprestasi Tingkat Kota Metro Tahun 2018 yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Kota Metro, berlangsung di Lec Kartika Kota Metro, Rabu (21/02/18).
Ketua pelaksana Ria Andari melaporkan, kegiatan pemilihan guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah berprestasi ini bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas dan efisiensi penyelengara kegiatan, meningkatkan kerjasama, meningkatkan derajad guru sebagai profesi terhormat,mulia dan bermartabat, meningkatkan motifasi dan profesional guru dalam menjalankan tugas, meningkatkan kopetensi guru secara sehat melalui penghargaan, serta meningkatkan mutu dalam pembelajaran standar nasional.
Selain itu, Kegiatan ini diikuti sebanyak 175 orang peserta dengan rincian guru TK dan Kepala Sekolah TK (Taman Kanak-kanak) berjumlah 92 orang, Guru dan Kepala Sekolah SD (Sekolah Dasar) berjumlah 60 orang serta guru dan Kepala Sekolah SMP berjumlah 30 orang. “Kegiatan ini merupakan rekor tertinggi selama pelaksaan kegiatan, dengan target di tahun 2018 ada teman-teman kita yang dapat membanggakan nama Kota Metro ke Kancah Nasional,” Jelasnya.
Dalam sambutannya Walikota Metro menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta pemilihan guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah berprestasi karena telah mengikuti kegiatan ini. Dengan harapan 175 peserta ini dapat melakukan seleksi ini dengan baik.”Dengan kegitan ini, mari kita wujudkan visi misi Kota Metro sebagai Sebagai Kota Pendidikan dan Wisata Keluarga berbasis Ekonomi Kerakyatan Berlandaskan Pembangunan Partisipatif,” terangnya.
Selanjutnya, Achmad Pairin juga mengatakan bahwa kegiatan Pemilihan Guru, Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah Berprestasi murni tanpa adanya pungutan biaya. “Bila ada yang meminta pungutan atas nama Walikota Metro, itu tudak benar dan jangan sampai ada pungutan liar demi kepentingan sepihak,” tegasnya.(Red-Kominfo)