Bantu UMKM Pemkab Lamteng Gulirkan Dana Puluhan Miliar

Loading

Lamteng (Mediamerdeka.co)- Pemkab Lampung Tengah (Lamteng), akan menggulirkan dana puluhan miliar rupiah untuk modal para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Bantuan modal untuk pelaku UMKM tersebut, bertujuan untuk menormalkan kembali geliat perekonomian masyarakat di tengah pandemi corona virus disease (Covid-19).

Kabar gembira untuk pelaku UMKM tersebut, disampaikan Bupati Lamteng, Loekman Djoyosoemarto kepada media ini, (01/06/)

Menurut Loekman, wabah Covid-19 telah menghantam berbagai sendi kehidupan diantaranya, jutaan orang harus terisolasi, ratusan ribu kehilangan nyawa, jutaan orang kehilangan mata pencaharian karena di PHK, sekolah diliburkan dan itu terjadi di seluruh dunia, yang sangat terasa adalah sektor kesehatan dan perekonomian.

Jadi, lanjut dia, untuk membantu para pelaku UMKM yang terdampak oleh pandemi Covid-19, Pemkab Lamteng telah menganggarkan dana bantuan untuk pedagang kecil 20-30 miliar.

“Para pedagang akan didata terlebih dahulu, berapa modal dan omsetnya parhari, baru diajukan bantuan permodalanya,” jelas Loekman.

Menurut dia, untuk mendapatkan bantuan permodalan bagi pelaku UMKM, melalui berbagai persyaratan yang memang faktanya mereka terdampak usahanya akibat pandemi Covid-19.

“Untuk mendapatkan bantuan permodalan itu, ada tahapan dan persyaratan yang harus dilalui. Bukan dateng-dateng ajukan, proposal lalu mendaptkan bantuan, semuanya melalui proses,” tegasnya.

Bupati Lamteng berharap nantinya bantuan permodalan yang telah dianggarkan oleh pemerintah daerah sejumlah 20-30 miliar tersebut setelah disalurkan mampu membantu dan memulihkan perekonomian para pelaku UMKM. Sehingga, New Normal Life mampu mengembalikan geliat perekonomian warga, yang tadinya terdampak oleh Pandemi Covid-19.(adv)

Berita Terkait

Momen Apel Terakhir Sebagai Plt Bupati, Pandu Kesuma Dewangsa Ingatkan ASN Tidak Terpecah Karena Beda Pandangan Politik

Lampung Selatan (MM) – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, Pandu Kesuma Dewangsa memimpin Apel …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *