Surabaya,mediamerdeka.co- HMI Unesa menggelar aksi kemanusiaan bersama kader HMI se Unesa untuk saudara-saudara kita yang ada di Lombok Nusa Tenggara Barat.
Aksi ini sebagai bentuk solidaritas dan simpati para kader untuk korban bencana tersebut,
HMI Unesa juga menggelar do’a bersama memohon kepada Allah SWT semoga para korban diberi kekuatan menghadapi ujian dan musibah yang sedang dihadapai.
Tak tanggung-tanggung, aksi HMI Unesa ini langsung dilakukan di tiga titik. Pertama, di sekitaran Lidah Wetan, kedua di sekitaran Traffic Light Jl. Prapen, dan yang ketiga di sekitaran Traffic Light Giant Margorejo Surabaya. Rabu, (08/08/2018).
Formatur HMI Korkom Unesa, Kanda Chairul Anam mengatakan, “dengan bantuan masyarakat surabaya semoga dapat meringankan beban para korban gempa tersebut. Kami juga mengajak pada semua masyarakat khususnya para aktivis kepemudaan agar ikut berpartisipasi menggelar aksi yang serupa.
Masih dengan mas Anam, harapannya pihak pemerintah agar segera menangani secara cepat dan tepat agar korban tidak berjatuhan lagi dan mudah-mudahan bencana ini segera berakhir dan tidak terulang kembali.” Tegasnya.
Ibnu Suhaemi yang merupakan Ketua Umum HMI Komisariat Ekonomi Unesa dalam keterangannya, “semoga apa yang kita lakukan bisa membantu dan meringankan beban saudara kita yang lagi kena musibah.
Bagi seluruh kader-kader HMI se-Nusantara, mari kita selipkan setetes doa untuk saudara kita di lombok agar duka yang melanda menjadi kebahagian, kesedihan yang dirasa menjadi sebuah senyuman.” Tandasnya.
“Alhamdulillah HMI UNESA kembali ingin mengimplementasikan perannya sebagai insan pengabdi, yang mana juga merupakan salah satu poin dari lima tujuan organisasi mahasiswa HMI.
Terakhir, tentunya kita sebagai mahasiswa tidak hanya mengasah kecerdasan intelektual, tetapi yang terpenting daripada proses belajar berorganisasi adalah bagaimana kita bisa mengasah serta mengimplementasikan kecerdasan sosial dan kecerdasan spiritual.
Semoga sedikit apa yg kita lakukan ini banyak guna dan manfaatnya bagi kemaslahatan umat dan bangsa ini.” Ujar Ketua Umum HMI Komisariat Sosial Budaya Unesa, Wahyu Puji Kurniawan kepada wartawan usai acara. (red/Arianto)