Metro (Mediamerdeka)– Pengurus Cabang (Jaringan Media Siber Indonesia- JMSI) Kota Metro jalin sinergitas dengan Kejaksaan Negeri Kota Metro, guna mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Sabtu (05/11).
Ketua JMSI Kota Metro, Richard Mayladhy, mengucapkan terimakasihnya kepada Kajari, telah menerima dan mengapresiasi kunjungan silaturahmi tersebut.
“Bersyukur, kunjungan kami dierima dan disambut hangat, yang diwarnai dengan canda tawa bersama Ibu Kajari Virginia. Semoga ini merupakan awal yang positif bagi kita semua, guna berpartisipasi dengan program Kejari Kota Metro,” ujarnya.
Dia juga menerangkan, kunjungan tersebut merupakan bagian untuk menjalin sinergitas, sebab berkaitan juga dengan program JMSI kedepan. Serta, pihaknya mengundang pihak Kejaksaan Negeri Metro untuk hadir saat pelantikan JMSI di Mapolda Lampung.
“Kunjungan ini bagian dari meningkatkan interaksi, serta meningkatkan sinergitas dari JMSI Kota Metro bersama pihak lain. Oleh karenanya, program kami kedepan juga berkaitan dengan Kejaksaan Negeri. Sekaligus kami juga turut mengundang Ibu Kejari untuk ikut hadir pada pelantikan Tanggal 08 November mendatang di Mapolda,” jelas Richard.
Kepala Kejaksaan Negeri Kota Metro, Virginia Hariztavianne, SH, B.Bus, MM, MH, mengucapkan terimakasih atas kunjungan tersebut.
“Terimakasih kepada JMSI Metro, Mas Richard serta pengurus semua atas kunjungannya. Perlu diketahui juga kejaksaan negeri ini masuk dalam kategori pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan juga Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), sehingga dapat bersama-sama mewujudkannya,” katanya.
Kedepan, lanjut dia, semoga kunjungan ini awal dari sinergitas yang kuat dan akan terus meningkat.
“Semoga Kejaksaan Negeri Metro dan JMSI Metro dapat terus bersinergi dalam berbagai kegiatan dan juga terkait penyajian informasi untuk masyarakat. Jika tak ada halangan dan kegiatan yang mendesak, kami bisa hadir saat pelantikan, semangat terus untuk JMSI,” ungkap Virginia. (*).