BANDARLAMPUNG (MM) – Pj. Gubernur Lampung Samsudin menerima kunjungan Kakanwil Kemenkumham Lampung yang baru Dodot Adikoeswanto dan jajarannya, yang berlangsung di Mahan Agung, Bandar Lampung, Jum’at (11/10/2024).
Dalam kesempatan itu, Pj. Gubernur Samsudin menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas di Provinsi Lampung. “Terimakasih atas silaturahmi Kakanwil Kemenkumham Lampung beserta rombongan pada hari ini,”
“Dan selamat datang dan bertugas di Provinsi Lampung,” ujar Pj. Gubernur Samsudin.
Pj. Gubernur Samsudin mengajak Kakanwil Kemenkumham Lampung Dodot Adikoeswanto beserta jajaran Kemenkumham Lampung untuk terus bersama saling bersinergi dalam mendukung program di Provinsi Lampung.
Dalam kesempatan itu, Kakanwil Kemenkumham Lampung Dodot Adikoeswanto menyampaikan bahwa dirinya belum lama ini dilantik dan mendapatkan amanah untuk memimpin Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung.
Ia menggantikan Sorta Delima Lumban Tobing yang juga mendapatkan Amanah Baru Menjadi Inspektur Wilayah I Pada Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI. Hal itu tertuang dalam Keputusan Menkumham Nomor M.HH-27.KP.03.03 Tahun 2024.
Ia mengungkapkan bahwa kunjungannya ini dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan sinergi dalam mendukung program yang ada.
Dalam audiensi tersebut Kakanwil Kemenkumham Lampung turut didampingi jajaran Kemenkumham Lampung diantaranya Kadiv Pemasyarakatan Kusnali, Kadiv Administrasi Ikmal Idrus, Kabag Umum Danial Arif, Kabag Intelejen Ridwan, Kabid Ham Banasmara, dan Kasubag Humas Arlisa. (Adpim)