KONI Lampung Kembali Gelar Tes Fisik Atlet

Loading

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung, kembali akan menggelar tes fisik para atlet yang akan disiapkan menghadapi babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON) melalui Kejuaraan Nasional (Kejurnas), maupun Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) 2019 di PKOR Way Halim Bandarlampung 24-29 April 2019.

Menurut Ketua Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) KONI Provinsi Lampung Julian Manaf, yang didampingi bidang tehnik tes fisik Suwarli. Pelaksanaan tes yang akan berlangsung selama 6 hari tersebut, merupakan program dari KONI untuk mematangkan persiapan menghadapi Pra-PON. Bukan itu saja, pelaksanaan tes juga dilakukan untuk mengatahui kesiapan dari masing-masing cabang olahraga dan atletnya.

“Ini tes tahap awal dari seluruh atlet yang ada di Lampung, yang berfotensi mengikuti Pra-Pon dan Porwil. Kalau jumlah atletnya kami belum tahu pasti, karena kami tidak membatasi atlet yang mau ikut tes. Kita punya 41 cabang olahraga yang tergabung di KONI, semuanya boleh ikut tes guna persiapan Pra-Pon dan Porwil,” kata Julian.

Lebih lanjut dia mengatakan, target yang akan mereka cari dalam tes tersebut adalah kondisi awal dari para atlet, yang akan mengikuti Pra-PON dan Porwil karena akan ada tes lanjutan sebelum para atlet masuk dalam training center. Dia juga mengatakan, tes yang akan dilakukan selama 6 hari itu akan berlangsung di Gedung Sumpah Pemuda untuk tes-tes fisik non lari, sedangkan tes lari 300 meter menggunakan Stadion Sumpah Pemuda.

“Pada tes nanti KONI bekerjasama dengan Penjas Unila, serta staf KONI dan tentunya tim Monitoring dan evaluasi (Moneva) dan Binpres KONI Lampung. Harapannya pada tes besok bisa berlangsung dengan baik, sehingga hasilnya bisa menjadi yang terbaik guna persiapan Lampung menghadapi Pra-PON dan Porwil,” lanjutnya.

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Bandar Lampung (MM) – Pj. Gubernur Lampung Samsudin, menghadiri acara penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *