Publik Puas Dengan Kinerja Menteri Pertahanan Prabowo Subianto

Loading

Mediamerdeka—Berdasarkan survei yang dilakukan Poltracking Indonesia, publik puas dengan kinerja Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Mengutip laporan Poltracking Indonesia dari laman resminya, survei ini dilangsungkan pada 21 sampai 27 November 2022 dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling.

Publik puas dengan kinerja Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto dengan persentase 61,4 persen.

Kepuasan publik terhadap kinerja Prabowo Subianto ini dilakukan dengan mengambil jumlah sampel yakni 1220 responden dengan margin of error +/- 2.9% pada tingkat kepercayaan 95%.

Poltracking Indonesia menyebutkan, klaster survei tersebut menjangkau 34 provinsi seluruh Indonesia secara proporsional berdasarkan data jumlah populasi pemilih terakhir, sedangkan stratifikasi survei ini adalah proporsi jenis kelamin pemilih.

”Maksud dan tujuan dari survei ini adalah untuk mengukur kinerja Pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin dan memotret kehidupan ekonomi politik nasional,” tulis Poltracking Indonesia dalam artikel berjudul ”Rilis Temuan Survei Nasional Poltracking Indonesia: Proyeksi Ekonomi Politik Nasional”.

Berdasar pada survei Poltracking Indonesia, berikut adalah hasil penilaian publik terhadap kinerja para menteri atau pejabat setingkat menteri:

”Kepuasan terhadap kinerja Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto (61.4%) lebih tinggi dibanding menteri lainnya,
diikuti oleh Menteri BUMN, Erick Thohir (59.4%)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno (57.7%), dan Panglima TNI, Andika Perkasa (56.9%).

Kepuasan terhadap kinerja menteri atau pejabat menteri lainnya di bawah 55%.

Selain temuan kepuasan terhadap kinerja menteri, survei ini juga menemukan persetujuan publik terhadap reshuffle kabinet.

Publik juga yang menyatakan setuju terhadap perombakan kabinet pemerintahan Joko Widodo – Ma’ruf Amin (42.8%), sedangkan (25.5%) menyatakan tidak setuju”.

Menanggapi hasil survei ini, Ketua DPD Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal menegaskan bahwa Prabowo Subianto amanah dalam menjalankan tugas-tugasnya sebagai Menteri Pertahanan.

“Kinerja Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menduduki posisi teratas dengan suara 61,4% menunjukkan bahwa beliau sangat baik dalam menjalankan amanah yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo dalam bidang pertahanan,” ucap dia dalam keterangan tertulisnya pada 9 Desember 2022.

Rahmat Mirzani Djausal berharap, supaya hasil survei Poltracking Indonesia tersebut dapat dijadikan pemicu oleh para kader Partai Gerindra khususnya di Lampung.

“Ini momentum untuk kader Gerindra khususnya di Lampung untuk terus mawas diri agar konsisten menjaga kepercayaan masyarakat dengan kinerja yang baik,” ungkapnya.

Berita Terkait

Pj. Sekdaprov Lampung Buka Rakor Satu Data Indonesia 2024

Bandar Lampung (MM) – Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fredy membuka Rapat Koordinasi Satu Data …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *