Rapat Paripurna DPRD Lamsel Diwarnai Pemutaran Rekam Jejak H.Darul Khutni

Loading

Lampungselatan, mediamerdeka.co- Seluruh Pimpinan dan Anggota DPRD lampung selatan Turut berbela sungkawa atas meninggal dunia H.Darul Khutni pada Senin pagi kemarin, ucapan tersebut disampaikannya ketua DPRD-LS Hendri rosyadi Sebelum memulai Rapat Paripurna pembahasan KUA-PPAS TA 2021 diruang sidang DPRD setempat,Selasa (20/10/2020).

Di jajaran DPRD lamsel H.Darul khutni merupakan Wakil ketua III dan merupakan Politikus dari Fraksi Partai Gerindra.” Teman kami sahabat kami ABG kami pimpinan DPRD Wakil ketua lll ABG kami Darul kutni yang kemaren sudah di makamkan dan beliau meninggal dalam keadaan suhsul Khotimah,”ucapnya.

” beliau meninggalkan tiga orang anak dua perempuan satu laki-laki dan satu orang istri, kami atas nama insitusi ikut berbela sungkawa yang mendalam dan atas nama insitusi dan keluarga besar,”ucapnya lagi.

Pesan dari keluarga besar, masih kata hendry Rosyadi, apa bila selama Ia bergaul dilingkup DPRD dan Pemkab lamsel, ada kesalahan keluarga besar almarhum memohonan Maaf.

“Kemudian permintaan dari keluarga besar kalaupun ada hal-hal menyangkut yang sipatnya materi, kalaupun ada transaksi bersipat utang-piutang atau janji lainnya dan pihak keluarga siap menyelesaikan secara musyawarah dan mupakat dan ini harapan keluarga besar,”pesannya. Pada kesempatan itu, ketua DPRD-LS mengajak pada peserta Rapat untuk membacakan surah Al-afatihah yang ditujukan ke almarhum H.Darul Khutni.

“Mari kita sama-sama mengirim do’a kepada beliau , dan mari kita sama-sama membaca Alpateha,” ajaknya. “Mudah-mudah doa kita dijabah yang mahakuasa, dan mari Kita lanjutkan rapat paripurna kabupaten Lampung Selatan dalam rangka penandatangan nota kesepakatan bersama terhadap kebijakan anggaran tahun 2021,”tutupnya. Terpantau dilokasi, Sebelum acara rapat paripurna dimulai, dilakukan Pemutaran Vidio rekam jejak H.Darul Khutni selama berkiprah di DPRD lamsel.(Endri)

Berita Terkait

Bupati Lampung Selatan Hadir Dalam Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1447 H

Lamsel (MM) – Bupati Lampung Selatan, H. Radityo Egi Pratama (Egi), hadir langsung dalam peringatan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *