Foto-Istimewa

Sosialisasi IPWK di Sidomulyo, Anggota DPRD-LS Suhar Pujianto Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Kesatuan

Loading

Lamsel (MM)–Anggota Komisi III DPRD Lampung Selatan Suhar Pujianto gelar sosialisasi Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) di Kecamatan Sidomulyo Lamsel, 18 oktober 2023.

Kegiatan sosialisasi yang berlangsung di Desa Kota Dalam ini dihadiri oleh kepala dan aparat desa setempat, serta tamu undangan lainnya.

Menurut Suhar, Ideologi Pancasila adalah kumpulan nilai dan norma yang menjadi landasan keyakinan dan cara berpikir untuk mencapai tujuan berdasarkan lima sila yang ada.

Politisi PDI-P Lamsel Mengajak kepada semua warga negara untuk dapat menempatkan persatuan, kesatuan dan kepentingan bangsa diatas kepentingan sendiri atau kelompok tertentu.

Selanjutnya, wawasan kebangsaan merupakan cara pandang bangsa dalam mengelola kehidupan berbangsa dan bernegara yang dilandasi dan bersumber dari Pancasila, UUD 45, dan bhinneka tunggal Ika.

“Agar masyarakat bisa memahami dan mentaati serta memelihara apa arti dan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila itu sendiri, sehingga bisa mencapai masyarakat yang aman, adil, makmur dan sejahtera,”kata Suhar memungkasi.(Eg/*)

Berita Terkait

Momen Apel Terakhir Sebagai Plt Bupati, Pandu Kesuma Dewangsa Ingatkan ASN Tidak Terpecah Karena Beda Pandangan Politik

Lampung Selatan (MM) – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, Pandu Kesuma Dewangsa memimpin Apel …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *