Pemprov Lampung Terima Bantuan Satu Ton Ikan Segar

Loading

Bandarlampung (Mediamerdeka.co)– Pemerintah Provinsi Lampung menerima bantuan satu ton ikan segar dari Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM).

Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Kepala BKIPM Provinsi Lampung Rusnanto kepada Sekertaris Daerh Provinsi Lampung Faharizal Darminti mewakili Gubernur Arinal Djunaidi.
Penyerahan bantuan berlangsung di Posko Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Lampung, Gedung Balai Kratun, komplek kantor pemprov setempat, Selasa (25/08).

Rusnanto mengatakan, bantuan itu merupakan bentuk kepedulian Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk memenuhi kebutuhan gizi masyarakat di Provinsi Lampung, di tengah situasi pandemi covid-19.

“Rincian bantuan satu ton ikan segar ini jenis nila yang dikemas dalam 500. Setiap paket seberat 2 kilogram, ditambah 300 masker,” kata Rusnanto.

Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. Selanjutnya, kata dia, bantuan tersebut akan disalurkan kepada masyarakat melalui Tim Penggerak PKK.

“Pesan bapak gubernur, porses penyaluran bantuan ini akan melibatkan Tim Penggerk PKK yang mempunya jaringan sampaik ke level desa,” kata Fahrizal.

Menurut Fahrizal, masyarakat dianjurkan untuk mengkonsumsi ikan, karena gizi yang terkandung dalam ikan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dapat membantu kebutuhan protein masyarakat yang terdampak Covid-19.
Turut hadir pada penyerahan bantuanh tersebut: Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Plt. Kepala Dinas Sosial dan Sekretaris Dinas Kesehatan. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan DPRD Provinsi Lampung Masa Jabatan 2024-2029

Bandar Lampung (MM)— Pj. Gubernur Lampung Samsudin Menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Lampung dalam …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *